Oleh
Ulfa Noviana
Mahasiswi
Prodi Perbankan Syariah, UIN Ar-Raniry, Banda Aceh
Burung puyuh merupakan salah satu
unggas yang hidup di daerah tropis di Indonesia. Bagi masyarakat Indonesia
sendiri memanfaatkannya sebagai bahan konsumsi, baik dagingnya ataupun telur yang dihasilkan burung
puyuh tersebut. Kebutuhan masyarakat Indonesia dalam permintaan telur puyuh
sendiri sungguh sangat besar, namun berbanding terbalik dengan hasil
produksinya yang masih minim. Bikan hanya itu, tetapi juga masih kurangnya minat
masyarakat Indonesia dalam membuka usaha telur burung puyuh.
Pada
salah satu media cetak pada (21/5/2017), Menteri BUMN (Badan Usaha Milik
Negara) Rini Soemarno mengatakan kebutuhan
pasar akan telur burung puyuh masih sangat tinggi. Namun pasokan untuk memenuhi kebutuhan
pasar itu tidak seimbang dengan stok telur puyuh yang ada,
Di daerah
Aceh sendiri kebutuhan akan telur puyuh semakin meningkat, namun hal ini tidak
didukung oleh penawaran yang ditawarkan oleh para wirausahawan dalam
membudidayakan telur puyuh. Hasil
produksi akan telur puyuh yang kurang di daerah Aceh, sehingga pemasokannya pun
harus meminta bantuan kepada daerah tetangga seperti Medan yang menjadi salah
satu pemasok telur puyuh di Aceh
Maka dari
sebab itu, peluang bisnis dalam berwirausaha telur puyuh di Aceh sungguh sangat
besar, karena kurangnya pesaing dan juga didukung oleh permintaan yang cukup
besar, jadi tidak perlu khawatir untuk berbisnis telur puyuh apabila akan
merugi.
Dalam memproduksi
telur puyuh sendiri, tidaklah susah dan modal yang diperlukan juga tidak begitu
besar, namun keuntungan yang didapatkan sungguh sangat menjamin, apalagi bila
dilihat dari besarnya permintaan akan
telur puyuh.
Dalam produksinya burung puyuh sendiri selalu menghasilkan hasil
produksi, karena setiap harinya burung puyuh menghasilkan satu butir telur
puyuh tanpa harus dikawinkan, sehingga tidak perlu yang namanya menuggu waktu
yang cukup lama dalam memanen telur puyuh. Kita dapat pula menjualnya setiap
hari. Tidak hanya telurnya saja yang dapat dijual, daging, bulu serta
kotorannya pun dapat pula menghasilkan keuntungan. Dikatakan demikian, karena burung
puyuh yang sudah buruk dalam menghasilkan telur dapat dijual dengan pemanfaattan
dagingnya untuk dikonsumsi. Bulunya dapat dijadikan sebagai alat kerajinan
tangan seperti kemoceng dan yang terakhir kotoranya dapat dijadikan pupuk anorganic
atau sebagai pakan ikan. Jadi dari keseluruhan burung puyuh tersebut mempunyai
manfaat yang dapat dijadikan keuntungan.
Pada kandang
burung puyuh tidak perlu memerlukan lahan yang besar. Kandangnya bisa hanya
berukuran 2x0,5m dengan lima lantai. Setiap lantai dapat menampung 30-50 burung
puyuh. Berarti total secara keseluruhan dari satu kandang adalah dapat
menampung sekitar 150 lebih burung puyuh.
Bagi pemula
yang ingin berbisnis telur burung puyuh, sebaiknya bermula dengan kapasitas
yang tidak terlalu besar atau berawal dengan modal yang minim. Dengan kata lain,
belilah burung puyuh sekitaran 500-2000 burung sesuai modal yang dimiliki.
Apabila menginginkan 500 telur puyuh setiap harinya, sebaiknya membeli burung
puyuh lebih dari 500 karena tidak semua burung puyuh dapat bertelur setiap
hari.
Untuk lokasi
peternakan burung puyuh, sebaiknya jauh dari lokasi yang padat penduduk dan
lokasi yang tidak banyak menimbulkan kebisingan, karena hal tersebut dapat
menganggu atau membuat burung puyuh menjadi stress, sehingga menganggu hasil
produksi burung puyuh. Begitu juga dalam berbisnis telur puyuh, harus selalu
menjaga kebersihan kandang, memberikan vitamin dan vaksin untuk menjaga burung
puyuh dari penyakit, baik itu wabah flue burung.
Memiliki
jaringan pemasaran untuk memasarkan produksi telur puyuh merupakan hal yang
penting, karena itu merupakan salah satu kebutuhan bagi usahawan dalam
memperdagang produksi yang di jalankan, karena telur burung puyuh juga hanya dapat
bertahan selama dua minggu.
Mungkin
dalam berbinis akan mengalami pasang surut, namun apabila bisnis tersebut tidak
dijalani dengan sungguh-sungguh dan tekun akan terjadi kegagalan, karena dalam
berbisnis harus mempunyai kesabaran yang penuh.
Sekian informasi yang
saya sampaikan dalam membuka usaha pada budidaya telur puyuh, mungkin dapat
berguna bagi pembaca yang ingin membuka usaha mungkin bisnis ini dapat menarik
perhatian anda untuk dicoba.